Lukisan "Bahtera di Tengah Badai" karya Muhamad Faizal Fikri
KAU SANGKA
Kau sangka mutiara,
padahal kaca
Kau sangka purnama,
padahal gerhana
Kau sangka cahaya,
padahal gulita
Aku bertanya,
inikah sandiwara atau gurauan semata?
Jika mahligai hanya sarang laba-laba
Tiadalah ‘kan kuasa diterpa
angin dan badai, laut gelora
Mengapa panduan kau campakkan, kau tutup mata
sedang ku di sini nyata, tapi tak kau percaya?
Buat apa bertanya sedang jawab kau lupa?
Tidakkah kau tahu betapa ku menderita karena itu
Ku tak mau kehilangan kejoramu,
Nirwana di cakrawala,
Nusa tujuan bahtera!
Cikajang, 2010
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
This blog contains things related to education and learning. More specifically, it is closely related to Indonesian Language and Literature. You can also participate in appreciating this blog, at least by reading it, taking lessons in it, or making comments. Hopefully it will be useful for enriching insight, loving Indonesian language and literature, and advancing education in Indonesia.
Biasakan berkomentar setelah membuka atau membaca materi di blog ini. Terima kasih.